10 Alasan Mengapa Anda Harus Menggunakan Linux

10 Alasan Mengapa Anda Harus Menggunakan Linux
10 Alasan Mengapa Anda Harus Menggunakan Linux

Mas, kenapa saya harus memakai Linux?
Pertanyaan yang sangat bagus, banyak masyarakat yang belum mengenal Linux. Linux adalah salah satu sistem operasi yang cukup terkenal di dunia, sama hal nya dengan Windows dan Mac OS, Linux pertama kali dirilis pada tahun 1970 sang pencetus yaitu Linus Torvalds hingga sekarang dikenal sebagai Bapak Linux Dunia.
Ada beberapa sistem operasi yang terkenal di dunia, seperi sistem operasi Windows yang berasal dari Microsoft Corporation, atau Mac OS dari Apple Inc. Setiap sistem operasi tentunya memiliki berbagai kelebihan dan kekurangan, Linux tidak hanya diperuntukkan untuk kalangan pengguna komputer personal saja, beberapa atau bisa saya katakan bahwa kurang-lebih 98% perusahaan-perusahaan di dunia menggunakan Linux sebagai server mereka, sebenarnya apa sih kelebihan Linux sehingga Anda harus mencicipinya, berikut adalah 10 poin yang harus Anda tau.

1. Linux itu Gratis

Untuk mencicipi sistem operasi Windows Anda diharapkan mengeluarkan dana untuk membeli lisensi, beberapa orang berani mengambil resiko memakai re-loader yaitu sebuah tool yang dirancang untuk melakukan aktivasi secara ilegal pada sistem operasi Windows. Tenang, di Linux Anda tidak perlu membeli, Linux bersifat open-source, yang artinya Anda dapat men-download secara gratis, tidak hanya men-download, Anda dapat mengedit, atau mengubah Linux itu sendiri.

2. Linux itu Indah

Dalam sistem operasi Windows kita tidak diharapkan untuk mengutak-atik sistem nya karena beresiko terjadi error, sehingga banyak penggunanya Windows hanya memiliki tampilan yang monoton, berbeda jika Anda memakai Linux, Linux dapat diutak-atik untuk mempercantik tampilan nya, mulai dari icon, tema, jendela-jendela, dan masih banyak lagi.

3. Linux itu Stabil

Lagi sibuk render video, atau edit-mengedit gambar dan aplikasi Not Responding? Waduh, yasudah beralih ke Linux saja, Linux berjalan di sistem yang stabil sehingga hal-hal yang seperti itu sangat dan sangat jarang ditemukan.

4. Linux itu Ringan

Linux itu ringan, berapa minimal RAM yang dibutuhkan untuk instalasi sistem operasi? Kurang lebih 1 GB, tetapi untuk menginstal Linux Puppy, dibutuhkan RAM hanya sebesar 256 MB, sangat kecil.

5. Linux itu Aman

Tahukah Anda bahwa banyak perusahaan besar yang menggunakan Linux sebagai server? Sebut saja Google, perusahaan raksasa seperti Google menggunakan Linux sebagai server mereka, kenapa? Sebab Linux itu aman, sulit terserang virus, stabil, dan ringan, ketika saya menanam berbagai virus ke flashdisk yang siap untuk menyerang setiap file dalam harddisk saya entah kenapa tidak ada yang terjadi ketika saya mencolok flashdisk itu ke laptop yang menggunakan sistem operasi Linux, bahkan hampir 98% pengguna Linux tidak menggunakan anti-virus, berbeda dengan sistem operasi tetangga dimana kita harus install anti-virus keluaran terbaru dan update anti-virus karena rasa takut terserang virus.

6. Linux Memiliki Dukungan Luas

Karena Linux itu gratis banyak sekali orang atau pengguna Linux yang terus menerus ber-eksperimen, tenang saja, jika Anda menggunakan Linux dan mendapatkan error tertentu banyak sekali komunitas yang tersebar di seluruh dunia yang dapat membantu Anda.

7. Linux itu Mudah

Beberapa orang mengatakan bahwa Linux itu sulit, memang benar Linux ada yang sulit tapi itu bukan suatu halangan, banyak kok Linux yang mudah digunakan.

8. Memakai Linux Itu Menyenangkan

Selama ini Anda hanya memakai sistem operasi yang biasa-biasa saja, saya rasa Anda membutuhkan tantangan, gunakan Linux dan pelajarilah setiap perintah-perintah yang bisa Anda gunakan melalui terminal, bagi kebanyakan pengguna Linux, terminal (atau command promp jika pada Windows) adalah kontrol pusat, mereka dapat melakukan apa saja melalui terminal, mulai dari instalasi program, membuka folder, menghapus program, semua dapat dilakukan menggunakanbeberapa perintah, hal ini membuat Anda semakin mahir dan tertantang.

9. Memakai Linux Mengurangi Dosa

Sebenarnya poin ini agak ragu saya masukkan tapi tidak apa-apalah, menggunakan Linux artinya Anda mengurangi dosa, mengapa? Karena Anda tidak lagi terlibat dengan sesuatu yang berbau bajakan, mulai sistem operasi bajakan, software bajakan, bahkan sampai game bajakan, Anda bukan petani tapi sangat hobi membajak, juga bukan bajak laut. Jadi beralih lah ke Linux dan kurangi dosa Anda sendiri. :D

10. Linux Memiliki Banyak Aplikasi Gratis

Tidak perlu khawatir, di Linux banyak disediakan aplikasi gratis yang membuat Anda akan lupa dengan tools yang bernama crack, keygen, atau activator.

Sepuluh poin di atas adalah hal-hal dasar yang terpikirkan oleh saya, seperti yang saya katakan bahwa setiap sistem operasi pasti memiliki kelebihan dan kekurangan tentu saja Linux juga memiliki berbagai kekurangan, 10 poin di atas saya harap dapat menjadi tolak ukur untuk Anda menggunakan Linux, Go Open Source.

About the author

Lord of Noirful
Seorang pria yang kebetulan lahir di planet bumi. Gemar bermain game, bukan bermain perasaan. Kecanduan Kopi Sanger dan Sidikalang. Seorang pecinta anjing tapi tidak memelihara anjing.

2 komentar

  1. download game Android Gratis
    mantab gan.

    tapi Linux kurang terupdate
    1. Lord of Noirful
      Lord of Noirful
      Justru linux yang paling update.
Berkomentarlah dengan bijak dan relevan, hindari hal-hal negatif seperti sara, rasis, atau membagikan url pornografi/malware.